. . .

Header Ads


2Konsep Bus Listrik Transjakarta Dipamerkan di Jakarta


SeputarBerita - Badan Usaha Milik Daerah, Transportasi Jakarta (Transjakarta), diketahui lagi mengembangkan sarana transportasi berbasis teknologi listrik. Dua konsep bus Transjakarta dari dua penyuplai yang berbeda dipamerkan di Busworld South East Asia 2019 yang digelar di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (20/3).

Kedua konsep bus listrik Tranjakarta dihadirkan oleh dua perusahaan yang berbeda, yaitu Bakrie Autoparts dan Mobil Anak Bangsa (MAB).

Bakrie Autoparts menghadirkan bus listrik merek BYD yang diimpor dari China. Bus ini didominasi warna hijau dengan kapasitas 30 penumpang duduk dan 20 penumpang berdiri.

2 Konsep Bus Listrik Transjakarta Dipamerkan di JakartaBus listrik Transjakarta dari Bakrie Autoparts.


Representatif Bakrie Autoparts di lokasi menjelaskan spesifikasi keseluruhan untuk bus listrik Transjakarta belum ditentukan secara resmi. Dia menyebut masih banyak yang perlu disesuaikan, salah satunya unit yang dipamerkan merupakan versi low deck, sedangkan untuk Transjakarta wajib punya lantai lebih tinggi buat menyesuaikan desain halte.

Bus listrik Bakrie Autoparts dibekali baterai berkapasitas 324 kWh yang mampu digunakan buat menempuh jarak operasional rata-rata 250 km. Kemampuan itu didapat dari kalkulasi saat pengujian selama tiga pekan di Bali termasuk saat menjadi kendaraan transportasi acara IMF - World Bank pada Oktober 2018.

"Di Bali kami tes tiga minggu waktu IMF itu rata-rata 250 km, 2,9 km per satu persen baterai. Sekali cas, karena belum ada regulasi, kami pakai tarif industri, itu Rp1.644 per kWh, jadi sekali cas kena Rp520 ribu," kata representatif itu.

Bila menggunakan sumber listrik industri, sekali cas bus listrik BYD membutuhkan waktu 3,5 - 4 jam menggunakan arus listrik 40 ampere. Sedangkan jika menggunakan fast charging, 90 ampere, bisa lebih cepat, yakni 2 - 3 jam.

Saat ini bus listrik Bakrie Autoparts masih impor, namun disebut bakal dilokalkan pada masa depan dengan karoseri Nusantara Gemilang. Targetnya, pada 2020, tingkat kandungan lokal bus listrik ini mencapai 50 persen.

"Kita memang sudah saatnya menunjukkan bahwa bus listrik itu ada, dan bus listrik itu ke depannya adalah sebuah keniscayaan dalam sistem transportasi nasional, terutama di kota-kota besar," kata CEO Bakrie Autoparts Dino A Ryandi dalam keterangan resmi.

2 Konsep Bus Listrik Transjakarta Dipamerkan di JakartaKonsep bus listrik Transjakarta dari Mobil Anak Bangsa (MAB). (Foto: CNN Indonesia/Febri Ardani)

Sama seperti Bakrie Autoparts, bus listrik dari MAB juga masih low deck. Namun pihak MAB sudah mengungkap spesifikasi bus listrik yang dinamakan E-Bus 12 Meters seri MD12-E ini.

Kapasitas penumpang total yakni 60 orang. Bus ini menggunakan baterai berkapasitas 259,2 kWh yang bisa digunakan buat menempuh jarak 250 km.

Tenaga yang dihasilkan motor listrik HYYQ 800-1200 mencapai 200 kw atau disetarakan 268 hp. Torsi maksimal yang sanggup dikeluarkan yakni 2.400 Nm.
MD12-E memiliki panjang 12 m, lebar 2,5 m, dan tinggi 3,72 m, sedangkan wheelbase-nya 6,1 m dan ground clearance 250 mm.

2 Konsep Bus Listrik Transjakarta Dipamerkan di JakartaKonsep bus listrik Transjakarta oleh Mobil Anak Bangsa (MAB)
General Manager Business Development MAB Prabowo Kartoleksono saat dihubungi SeputarBerita.com pada Senin (18/3) menjelaskan MAB sedang menjajaki kerja sama dengan Transjakarta untuk pengembangan bus listrik. Prabowo mengonfirmasi purwarupa bus listrik sedang dipinjam Transjakarta untuk dipamerkan.

"Tapi sekarang Transjakarta lagi pinjam unit kami. Di-review sama mereka tapi untuk kerjasama lain seperti apa belum bisa diinfokan," kata Prabowo.
Bentuk kerja sama Transjakarta dengan Bakrie Autoparts dan MAB rencananya akan diumumkan pada Kamis (21/3) di Busworld South East Asia 2019.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.